Membuat Link Whatsapp WEB, Klik Langsung Chat

Harap dibaca RUNTUT & LENGKAP,  agar tidak GAGAL PAHAM

Artikel ini merupakan artikel pelengkap dari artikel Cara Membuat Link WhatsApp Klik Langsung Chat, hanya perbedaannya, pada artikel kali ini, link tersebut dikhususkan untuk customer (orang yang ngeklik link kita) yang menggunakan WhatsApp WEB, via web browser seperti Chrome atau Mozilla, sebagaimana diketahui, kalau menggunakan link whatsapp biasa yang dibahas di artikel ini, maka nggak akan “klik langsung chat” jika yang ngeklik menggunakan WhatsApp Web (baca: Pentingnya Mengakses WhatsApp via PC). Oke segera dibahas..

Membuat Link Whatsapp WEB Klik Langsung Chat via WEB Browser

Kita akan membuat link, yang jika link tersebut diklik (melalui PC/Laptop), maka otomatis akan mengarah ke WhatsApp Web dan otomatis langsung chat ke nomor kita. Link nya adalah sebagai berikut:

https://web.whatsapp.com/send?phone=6285641062035

bagian [https://web.whatsapp.com/send?phone=] adalah defaultnya untuk connect ke WhatsApp WEB, jangan dirubah. (link whatsapp biasa, menggunakan: https://api.whatsapp.com/….bla…bla..bla…)

bagian [62] adalah kode negara kita, INDONESIA

bagian [85641062035] adalah nomor whatsapp kita, artinya bahwa nanti jika ada yang klik link diatas, maka akan otomatis menuju ke whatsapp web dan langsung chat ke nomor (kita) yaitu (dalam contoh) 085641062035.

Menambahkan Text Otomatis Dalam Chat, Saat Klik Link

jika menginginkan chat otomatis dengan text yang sudah otomatis ada, maka contoh linknya adalah sebagai berikut:

https://web.whatsapp.com/send?phone=6285641062035&text=Saya%20Pakai%20WhatsAppWeb

bagian [&text=Saya%20Pakai%20WhatsAppWeb] adalah merupakan text settingan kami untuk otomatis dimunculkan saat link diklik. silakan diganti sesuai keinginannya

bagian [%20] merupakan kode untuk spasi.

Jadi text yang akan muncul saat memulai chat ketika link di klik adalah: Saya Pakai WhatsAppWeb

Bagikan
whatsapp marketingfb-share
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Artikel Bertema Sama